Sarapan Gratis, Untuk Tingkatkan Pelayanan.

2018 02 02 09.11.28Grobogan,KIM.
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Grobogan menyediakan sarapan gratis untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Warga yang datang untuk mengurus data kependudukan kini bisa menikmati layanan sarapan gratis ini khusus di hari Jum'at. 
 
"Iya betul, ini salah satu bentuk meningkatkan pelayanan kita pada masyarakat yang saat pagi-pagi sudah sampai sini namun belum sempat sarapan", kata Wisnu, salah satu perwakilan Dispendukcapil Grobogan kepada KIM, Jum'at (2/2).
 
Wisnu menegaskan bahwa yang tertera pada papan pengumuman di depan pintu masuk memang hanya untuk 50 orang. Namun itu hanya perkiraan saja, pada kenyataanya jumlah menu gratis yang disajikan melebihi 50 porsi.
 
Abdul Ghofur, salah satu warga Gubug pun sempat memanfaatkan layanan sarapan gratis ini. Kepada KIM, Ghofur mengungkapkan bahwa ini bisa membantu dirinya dan warga lain ketika akan mengurus data diri kependudukan.
 
"Tadi pagi saya mau urus e KTP, setelah lihat ada sarapan gratis ya ini sangat membantu banget, kan saya dari Gubug tadi  belum sempat sarapan karena memburu waktu", jelasnya.
 
Hal ini juga diiyakan salah satu warga Wirosari, Rohmad, bahwa ia akan memberitahukan kepada teman-temannya akan pelayanan ini.
 
" Nanti temen-temen saya akan saya kasih tahu bahwa di Dispendukcapil Grobogan semuanya serba gratis, termasuk parkir dan sarapan", ujar Rohmad.
 
KIM pun sempat mencoba sarapan gratis ini. Walaupun gratis tapi menu yang tersedia bukan asal menu. Sebuah nasi pecel lengkap dengan sayuran, terbungkus daun pisang. Tentu mengundang selera untuk mencobanya.
 
Tertarik mencoba ? Khusus di hari Jum'at saja.

Jumlah Pengunjung

Today 0

Yesterday 41

Week 0

Month 173

All 46725

Currently are 6 guests and no members online

Lokasi Sekretariat KIM

© 2021. KIM (Kelompok Informasi Masyarakat) Kabupaten Grobogan. All Rights Reserved.

Main Menu