KIM Mentari Mojoagung, Ikut Serta Meriahkan Pasar Murah Di Grobogan

20190508 045422Grobogan, KIM.
 
Mengantisipasi kenaikan harga sembako di bulan ramadhan, pemkab Grobogan menyelenggarakan pasar murah.
 
Kegiatan ini diselenggarakan secara bergiliran di seluruh wilayah kecamatan selama bulan ramadhan.
 
Pasar murah hari pertama dilaksanakan di desa Teguhan kecamatan Grobogan dan dibuka langsung oleh bupati Grobogan, Sri Sumarni.
 
Pasar murah ini diikuti oleh jajaran SKPD di kabupaten Grobogan yang menjual kebutuhan pokok yang disubsidi oleh pemkab.
 
Untuk mengantisipasi membludaknya masyarakat yang ingin membeli kebutuhan pokok dengan harga murah, panitia menjual barang-barang subsidi dengan sistem kupon.
 
Menurut salah satu pengunjung yang tidak mau disebutkan namanya, panitia menyediakan dua jenis kupon yaitu kupon warna hijau dan kupon warna merah. Namun dia tidak mau menjelaskan beda kedua kupon tersebut.
 
Disamping jajaran SKPD, pasar murah juga diikuti oleh para pelaku UMKM di kabupaten Grobogan baik yang tergabung dalam Asosiasi UMKM binaan Dinas Koperasi dan UKM maupun diluar asosiasi seperti UPPKS dan lain-lain.
 
Untuk pelaku UMKM yang tergabung dalam asosiasi, terlihat ada Aroma Rasa, Lala Snack, dan MENTARI Snack.
 
Owner Mentari Snack ketika dimintai pendapatnya tentang kegiatan ini mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk memasarkan produk-produknya.
 
Namun dia mengakui kalau tidak bisa mengikuti kegiatan pasar murah di semua wilayah di kabupaten Grobogan.
 
Hal ini disebabkan harus fokus menyelesaikan pesanan yang meningkat selama bulan ramadhan.
 
“Mungkin kami hanya akan ikut di pembukaan di desa Teguhan ini, kemudian di desa Nampu Karangrayung, dan terakhir pada saat penutupan di halaman Setda”, jelasnya.
 
Mengenai harga produknya, MENTARI Snack menjualnya di bawah harga toko, bahkan dibawah harga reseller. “Itung-itung amal”, imbuhnya sambil tertawa.
 
Sumber : mentarisnack.wordpress.com
Editor : kim.grobogan.go.id

Jumlah Pengunjung

Today 8

Yesterday 33

Week 41

Month 295

All 44332

Currently are 15 guests and no members online

Lokasi Sekretariat KIM

© 2021. KIM (Kelompok Informasi Masyarakat) Kabupaten Grobogan. All Rights Reserved.

Main Menu